Bali menjadi pulau sejuta keindahan yang menjanjikan berbagai potensi wisata alam, dan pantai merupakan salah satu yang harus dikunjungi.
Pulau kecil itu bernama Menjangan, dalam bahasa jawa berarti Kijang. Pada musim-musim tertentu, terdapat kawanan kijang yang muncul di pulau itu.
Bagi kalian yang mengunjungi Bali menggunakan transportasi laut dari Banyuwangi, tak ada salahnya untuk mengunjungi pulau yang letaknya berada di kawasan Taman Nasional Bali Barat ini. Perjalanannya tak lebih dari 1 jam dari Gilimanuk, namun jarak tempuh ini akan berbeda jika perjalanan dimulai dari Denpasar.
Kita dapat menyebrang menggunakan perahu motor berkapasitas sepuluh orang dari Labuan Lalang untuk sampai di pulau Menjangan, dengan waktu tempuh sekitar 20 menit. Di pulau ini terdapat 7 Pura yang masih aktif digunakan sebagai tempat persembahyangan umat Hindu, dan untuk mengunjunginya, kita hanya perlu berjalan kaki mengelilingi pulau.
Di pulau ini kita tak perlu lagi menyebrang untuk mencari spot snorkeling, karena hanya dengan berenang sekitar seratus meter dari bibir pantai, kita sudah dapat menemukan gugusan karang yang cantik.
TIPS :
- Karena Pulau Menjangan ini tidak berpenghuni, siapkan bekal serta obat-obatan pribadi.
- Pulau ini sudah cukup di komersilkan, karna saat saya berkunjung kesana, dari total biaya yang harus dibayar (termasuk sewa alat) hanya untuk 3 jam pertama, kelebihan waktu selanjutnya diharuskan membayar lagi 50ribu/jam. Tapi jika anda berkunjung di waktu-waktu tertentu yang bukan musim liburan, maka peraturan itu tidak berlaku.
TRANSPORTASI/AKOMODASI :
Banyak hotel dan resort di sekitar Labuan Lalang, namun saya dan teman-teman lebih memilih untuk menginap di sebuah hotel tidak jauh dari pelabuhan Gilimanuk, namanya Hotel Dewi Wariski. Letaknya bersebrangan dengan Wihara Epu Astapaka-Gilimanuk, sedikit masuk kedalam gang, tapi plang-nya terlihat jelas di pinggir jalan.
Jika menggunakan kendaraan pribadi, waktu yang dibutuhkan hanya 1 jam dari pelabuhan Gilimanuk untuk sampai ke Labuan Lalang.
(Rincian biaya perjalanan, next post http://backpackronis.blogspot.com/2013/04/baluran-suguhan-komplit-yang-memukau.html )
2 comments:
pulau terfavorit waktu masih stay di bali, terutama untuk snorkeling. pemandangan underwaternya mantaaap!
Yayy,, terima kasih sudah mampir :D
Post a Comment